56th SNESA DIES NATALIS : “DISNEY WORLD”
(SNESA BAZAAR AND ART SHOW “ SBAS 3.0”)
Kemeriahan hari ulang tahun SMPN 1 Ngunut
dimulai pagi tadi Rabu tanggal 15 Januari 2020. Berbagai kegiatan yang
diselenggarakan oleh OSIS menandai kegembiraan keluarga besar SNESA pada
perayaan Dies Natalis ke 56 tahun 2020. Tema yang dipilih untuk tahun ini
adalah “DISNEY WORLD”. Mencoba menghadirkan dunia dongeng anak ke kampus SNESA,
OSIS menyelenggarakan berbagai event bertajuk “SNESA BAZAAR AND ART SHOW” atau
yang disingkat “SBAS 3.0” dengan isian acara meliputi :
a. Food Stand
b. Fashion
Show Cosplay dari tema setiap stand
c. Live Music
and Band
d. Live Show
Hadrah dan Kesenian Tradisional
Seluruh rangkaian kegiatan tersebut akan
ditutup tepat pada hari ulang tahun SNESA tanggal 18 Januari 2020 dengan melaksanakan
Jalan Sehat mengelilingi wilayah sekitar SMPN 1 Ngunut.
Diawali dari spanduk ucapan selamat datang, food stand berjajar dari timur sampai depan lapangan basket. Bergabung dengan 2 atau 3 kelas sebelah, semua berupaya menampilkan kreatifitas terbaik untuk memeriahkan Dies Natalis SNESA yang ke 56.
Diawali dari spanduk ucapan selamat datang, food stand berjajar dari timur sampai depan lapangan basket. Bergabung dengan 2 atau 3 kelas sebelah, semua berupaya menampilkan kreatifitas terbaik untuk memeriahkan Dies Natalis SNESA yang ke 56.
Melihat keunikan setiap Food Stand dengan 12
tema yang diambil dari DISNEY WORLD, inilah sekedar ulasan dari masing – masing
stand.
Kelas : 9I, 9J dan 9K
Pembina
1. Ibu Mahsusoh, S.Pd
2. Bpk. Drs. Sucipto
3. Ibu Kun Handayani, M.Pd
Ulasan :
Brave dalam bahasa Indonesia artinya berani.
Brave adalah film animasi Pixar yangditayangkan di seluruh dunia pada tanggal 22 Juni 2012. Film ini diisi suara oleh Kelly Macdonald sebagai Princess
Merida.
Alur cerita :
Di Skotlandia, Raja Fergus dari Klan DunBroch menghadiahi putrinya, Merida dengan sebuah busur pada ulang
tahunnya. Saat berlatih, Merida bertemu dengan will-o'-the-wisp, makhluk mistis
yang bisa menuntun manusia menuju takdirnya. Setelah itu, seekor beruang iblis
raksasa, Mor'du, menyerang keluarganya. Merida lolos bersama ibunya, Ratu
Elinor, sedangkan ayahnya, Fergus kehilangan kaki kirinya akibat perkelahian
dengan beruang. Bertahun-tahun kemudian, Elinor melahirkan putra laki-laki
kembar tiga identik dan Merida telah menjadi seorang remaja berjiwa bebas.
Ibunya memberitahu padanya bahwa dia harus bertunangan dengan putra sulung dari
salah satu kepala klan sekutu ayahnya. Ibunya menceritakan pada Merida sebuah legenda
tentang seorang pangeran yang menghancurkan kerajaannya sendiri, dan Elinor
memperingatkan bahwa jika pernikahan ini gagal, maka hal itu dapat membahayakan
kerajaan. Meskipun sudah diperingatkan, Merida tetap saja tidak menginginkan
pernikahan tersebut.
Ketiga
Klan tiba dengan membawa putra sulung mereka masing-masing untuk bersaing di
"pertandingan" dalam rangka memperebutkan sang putri. Selama
pertandingan, Merida menyatakan bahwa dia juga memenuhi syarat untuk bersaing
dengan tangannya sendiri karena dia juga merupakan anak sulung dari Klan
DunBroch. Akibatnya, Elinor marah besar kepada Merida. Setelah merusak
permadani keluarga, Merida melarikan diri ke hutan. Di sana, ia sekali lagi
bertemu dengan will-o'-the-wisp, yang membawanya ke gubuk seorang
penyihir tua yang pada awalnya berpura-pura menjadi pemahat kayu. Setelah
melakukan tawar menawar, sang penyihir setuju untuk memberikan Merida mantra
dalam bentuk sebuah kue supaya dia bisa mengubah ibunya.
Merida
kembali ke istana dan memberikan kue yang telah dimantrai tersebut kepada
Elinor sebagai tanda perdamaian. Ratu menggigitnya sepotong, tetapi rasanya
tidak enak dan meninggalkan sisa kue tersebut di dapur. Setelah memakannya,
ratu jatuh sakit dan berubah menjadi seekor beruang hitam besar, beruang yang
sama yang dibenci oleh ayahnya. Menyadari bahwa kehidupan sang ratu sekarang
dalam bahaya besar, Merida berusaha untuk menyembunyikan ibunya. Setelah
membujuk saudara-saudaranya agar bersedia membantu mereka dalam upaya pelarian
mereka, Merida dan Elinor berhasil kembali ke pondok penyihir namun tidak
menemui siapapun disana. Sang penyihir itu meninggalkan petunjuk bahwa mantra
tersebut akan permanen hingga fajar kedua. Dia juga meninggalkan teka-teki
kepada Merida, mengatakan bahwa "takdir bisa diubah" jika sang putri
bisa "memperbaiki ikatan yang dirobek oleh keangkuhan." Merida dan
ibunya perlahan mulai memperbaiki hubungan mereka selama perjalanan mereka
untuk menemukan penangkal mantra, dan Merida juga mengamati bahwa mantra tersebut
perlahan-lahan mulai menjadi permanen, Elinor sering kehilangan kontrol dan
bertindak seperti beruang. Setelah sekali lagi bertemu dengan will-o'-the-wisp,
keduanya mengikuti mereka ke reruntuhan kuno dan kemudian menemukan fakta bahwa
Mor'du sebenarnya adalah pangeran dalam legenda yang diceritakan oleh Elinor
kepada Merida, yang menerima mantra yang sama dari penyihir. Merida berteori
bahwa dia bisa membalikkan mantra dengan memperbaiki permadani keluarganya.
Di
istana, para klan yang sekarang bermusuhan berada di ambang perang, tetapi
Merida berhasil mencegah pertumpahan darah dengan mengingatkan mereka tentang
sejarah klan mereka yang terhormat dan heroik. Dia kemudian meminta mereka agar
membiarkan anak-anak mereka untuk memilih sendiri siapa yang harus mereka cintai
dan nikahi dalam pilihan mereka sendiri. Di tengah nuansa kebahagiaan, Merida
kemudian menyelinap ke ruang permadani, tetapi Elinor kehilangan kontrol diri
manusianya. Fergus menemukan kamar tidurnya rusak dan berpikir bahwa istrinya
telah diserang. Ia menemukan Merida bersama Elinor di ruang permadani dan
mengira bahwa Elinor adalah Mor'du, Fergus kemudian mengejarnya. Dengan bantuan
saudara-saudaranya, yang telah berubah menjadi tiga ekor bayi beruang karena
memakan kue sisa, Merida mengejar kawanan berburu ayahnya sambil menjahit
permadani. Para anggota klan dan Fergus berhasil menangkap Elinor dan berniat
untuk membunuhnya, tetapi berhasil dicegah oleh Merida. Elinor kemudian
terlibat perkelahian dengan Mord'u yang tiba-tiba muncul, berusaha untuk melindungi
Merida. Elinor berhasil memikatnya ke bawah menhir yang
kemudian runtuh menimpa Mord'u, akhirnya melepaskan roh pangeran kuno dari
kutukan.
Saat
fajar muncul, Merida menyelimuti Elinor dengan permadani yang telah dijahitnya,
tetapi tidak terjadi apa-apa. Setelah mengungkapkan rasa cintanya kepada
ibunya, yang merupakan makna sebenarnya dari teka-teki penyihir, ibunya berubah
kembali menjadi manusia, bersamaan dengan adik kembar tiganya, dan keluarga itu
akhirnya bersatu kembali. Beberapa hari kemudian, ketiga klan ingin berangkat
ke kerajaan mereka masing-masing dan Merida serta Elinor menunggangi kuda
mereka bersama-sama.
Kelas :
9A dan 9B
Pembina
1. Ibu Astutik, S.Pd
2. Bpk. Mujiono, M.Pd.I
Mulan adalah sebuah film animasi produksi Walt Disney Feature Animation dan pertama
kali dirilis pada 5 Juni 1998 oleh Walt Disney Pictures dan Buena Vista Distribution. Film ini
disutradarai Tony Bancroft dan Barry Cook, ceritanya ditulis oleh Robert D San Souci yang
mengambil ide dasar dari legenda Tionghoa tentang Hua Mulan.
Mulan merupakan karakter wanita yang bukan
seorang putri atau seorang wanita yang sangat cantik melainkan karakter wanita
yang kuat dan tegas. Seluruh karakter digambar berdasarkan seni Tionghoa.
Sinopsis
:
Cerita diawali dengan diserangnya sebuah dinasti di Republik Rakyat Tiongkok oleh bangsa Hun, membuat sang kaisar harus menetapkan wajib militer. Tiap keluarga harus mengirim seorang pria,
termasuk keluarga Fa. Satu-satunya anggota keluarga Fa yang pria adalah ayah
dari Mulan yang, walaupun veteran perang, sudah berusia lanjut. Selain masalah
itu, Mulan juga menghadapi masalah karena ia bukanlah gadis tipe pesolek namun
masyarakat mengharapkannya demikian. Mulan yang tidak ingin ayahnya pergi berperang menyamar
menjadi pria dan pergi menggantikan ayahnya. Melihat hal itu, para leluhur
keluarga Fa mengirim Mushu, seekor naga kecil untuk membantu Mulan. Mulan dan
teman-temannya kemudian dikirim berperang di bawah komando Shang dan, setelah
melewati berbagai masalah, berhasil menghambat musuh. Sayangnya, identitas asli
Mulan terbongkar. Pasukan musuh yang bangkit kembali akhirnya
menyerang istana serta hampir membunuh kaisar namun Mulan bersama teman-teman
sepasukannya berhasil menyelamatkan kaisar serta seluruh dinasti itu.
Kelas :
7I, 7J dan 7K
Pembina
1. Bpk. Drs. Purwanto
2. Ibu Enik Sri Kundari, S.Pd
3. Ibu Kriswidyantini, S.Pd
Ulasan :
Aladdin berasal dari bahasa Arab. Aladdin adalah
sebuah karakter fiksi dan protagonis film
animasi 1992 buatan Disney yang bernama Aladdin, dan dua sekuelnya The Return of Jafar (1994) dan Aladdin and the King of Thieves (1996). Dalam penampilan animasi,
Aladdin diisi suara oleh aktor Amerika Scott Weinger, sementara pengisi suara nyanyiannya
adalah Brad Kane.
Aladdin
adalah pemuda berumur 18 tahun. Dia
tidak pernah menerima pendidikan formal, dan hanya belajar dengan hidup di
jalanan Agrabah. Dia harus mencuri makanan di pasar lokal untuk bertahan hidup.
Ia adalah anak dari Kassim dan istrinya. Ketika Aladdin masih bayi, ayahnya
meninggalkannya dan ibunya untuk mencari kehidupan yang lebih baik bagi
keluarganya.
Aladdin
digambarkan sebagai orang yang cerdas, dan pada akhirnya adalah orang yang
peduli. Dia adalah seorang pria muda yang gagah berani Dia tidak berbohong dan
mencuri dengan niat jahat, tetapi untuk bertahan hidup.
Dalam
film pertama, Aladdin bertemu dengan seorang gadis di pasar. Dia jatuh cinta
padanya pada pandangan pertama, tetapi dia mendapat masalah ketika pertemuan
mereka terganggu oleh penjaga yang menangkapnya. Gadis itu mengungkapkan bahwa dia sebenarnya
adalah Putri
Jasmine. Meskipun Jasmine berupaya untuk meminta para penjaga agar segera
melepaskan Aladdin, mereka mengatakan kepadanya bahwa dia harus terlebih dahulu
berurusan dengan Jafar untuk
membebaskannya.
Di
penjara, Aladdin bertemu dengan seorang lelaki tua (yang sebenarnya adalah
Jafar yang menyamar) yang menyebutkan sebuah gua penuh dengan harta dan bahwa
ia membutuhkan Aladdin untuk memasukinya. Orang tua itu mengungkapkan jalan
keluar rahasia, dan Aladdin melarikan diri bersamanya dan mengikutinya ke
padang pasir. Dia memasuki Gua Keajaiban, di mana dia bertemu karpet ajaib yang
hidup dan diperintahkan untuk hanya mendapatkan lampu ajaib. Dia
mendapatkannya, tetapi Abu meraih permata raksasa menyebabkan gua runtuh.
Aladdin, Abu, dan karpet ditinggalkan di gua. Abu memberikan lampu ke Aladdin,
dan ketika dia menggosoknya, sebuah jin biru raksasa muncul, memberitahu
Aladdin bahwa dia akan memenuhi tiga permintaan. Setelah meninggalkan gua yang
runtuh dengan bantuan Genie,
dia memutuskan untuk menjadi seorang pangeran untuk melamar Jasmine.
Dalam
sekuel film pertama, The Return of Jafar (1994),
kisah Aladdin bercerita tentang Jafar dibebaskan dari lampu ajaibnya oleh
seorang bandit yang bernama Abis Mal, dan segera merencanakan pembalasannya
terhadap Aladdin.
Dalam
film seri, Aladdin and the King of Thieves,
Aladdin menemukan bahwa ayahnya yang telah lama hilang, Cassim, masih hidup,
dan mulai mencari dia. Cassim telah meninggalkan keluarga tak lama setelah
kelahiran putranya. Ibu Aladdin meninggal ketika dia masih kecil. Di akhir film,
Jasmine dan Aladdin akhirnya menikah, dan Aladdin berdamai dengan ayahnya.
Kelas :
7A dan 7B
Pembina
1. Ibu Kusbiyah, S.Pd
2. Ibu Rini Retnaningtyas, S.Pd
Ulasan :
Snow
White adalah tokoh
fiksi dan tokoh
utama dari film
animasi pertama Walt
Disney, Snow White
and the Seven Dwarfs. Snow White ((dalam
bahasa Jerman disebut Schneewittchen) berasal dari dongeng terkenal
dari Eropa. Dalam bahasa Indonesia, Snow White dikenal dengan nama Putih
Salju. Pengisi suara Snow White adalah Adriana Caselotti di Snow White
and the Seven Dwarfs. Sedangkan untuk versi bahasa Indonesia diisi oleh Apriliana Suci
Ariesta
Snow
White pernah memakai dua gaun di film orisinilnya. Pertama, baju pelayan
berwarna cokelat dengan lengan berwarna putih dan rok yang sobek-sobek dengan
tambalan-tambalan kain. Bandonya berwarna biru tua. Kedua, baju atasan berwarna
biru dengan kerah putih dan lengan biru muda dengan hiasan warna merah berbentuk
tetesan air yang besar, masing-masing lengan punya tiga. Roknya berwarna kuning
(pernak-pernik) atau krim. Bandonya menjadi warna merah. Dia juga memakai
sepatu warna cokelat muda dengan pita kuning.
Snow
White mempunyai "bibir semerah mawar, rambut sehitam eboni, kulit seputih
salju" seperti yang dikatakan cermin ajaib milik Ratu Jahat. Meskipun
tidak pernah disebutkan, umur Snow White adalah empat belas tahun.
Snow
White ditampilkan sangat baik hati, polos, dan ceria. Snow White tidak pernah
marah bahkan pada Ratu Jahat. Snow White dekat dengan binatang-binatang. Dia
juga ramah, rajin, dan agak pemalu. Snow White gemar menyanyi dan memasak. Snow
White peduli pada orang tua, walau nenek tersebut ternyata jahat. Snow White
bisa membuat orang-orang menyukainya, seperti Grumpy yang tidak tahan untuk
tidak menyukainya. Snow White juga merupakan Disney Princess yang paling lembut
dan paling manis dan satu-satunya yang pernah berdoa.
Sinopsis
film Snow White and the Seven Dwarfs (film
1937) :
Snow
White adalah puteri muda yang tinggal di istana bersama ibu tirinya, Ratu
Jahat. Snow White memiliki suara yang merdu. Walau diperlakukan buruk oleh Ratu
Jahat, Snow White tetap ceria. Dia bernyanyi sambil bekerja, ditemani
burung-burung merpati. Ketika sedang menimba air di sumur sambil bernyanyi,
Snow White didatangi seorang Pangeran tampan. Sang Pangeran ikut bernyanyi
sehingga Snow White malu. Snow White pun berlari ke dalam menara. Pangeran
menyanyikan lagu cinta pada Snow White dan sejak itu, Snow White jatuh cinta
pada Pangeran.
Ratu
Jahat tidak senang Snow White menjadi gadis tercantik. Dia mau membunuh Snow
White dengan jasa seorang pemburu. Snow White dibawa ke hutan oleh pemburu. Di
hutan, Snow White yang lembut bertemu seekor burung kecil yang kehilangan
orangtuanya. Pemburu yang hendak membunuh Snow White tidak tega melaksanakan
perintah sang ratu. Dia pun menyuruh Snow White kabur.
Snow
White berlari ke dalam hutan. Dia ketakutan karena di tengah hutan sangat
gelap, ditambah dia masih tidak percaya Sang Ratu mau membunuhnya. Dia terjatuh
dan menangis. Namun binatang-binatang hutan berdatangan dan menghiburnya. Snow
White mempunyai kepribadian yang sederhana dan pandai menyanyi. Dia dibawa para
binatang ke pondok kurcaci. Menemukan rumah kurcaci kotor, Snow White
berinisiatif untuk membersihkannya. Karena kelelahan, Snow White tertidur.
Setelah terbangun, Snow White berteman baik dengan para kurcaci yang sudah
pulang dari bekerja bertambang. Mereka bahkan berpesta. Hanya saja salah satu
kurcaci bernama Grumpy tampak tidak menyukai Snow White.
Namun
keesokan harinya, Grumpy ternyata juga menyukai Snow White. Kenyataannya, dia mengkhawatirkan
Snow White karena ibu tirinya jahat. Ketika ketujuh kurcaci itu pergi menambang
permata, Ratu Jahat yang telah berubah wujud melalui ramuan menjadi nenek tua
datang ke pondok kurcaci. Ratu Jahat menipu Snow White yang sedang membuat kue
pai. Katanya, kalau Snow White memakan apel pemberiannya sambil mengucapkan
harapannya, harapan Snow White akan terkabul. Ketika Snow White memakan apel
beracun itu, Snow White malah jatuh tak sadarkan diri.
Para
kurcaci diberitahu oleh binatang-binatang hutan tentang kedatangan Ratu Jahat,
mengejar Ratu Jahat sampai ke puncak tebing di mana sang ratu jatuh dan
meninggal. Tetapi Snow White tidak terselamatkan. Dia akhirnya diletakkan di
dalam peti kaca. Pada musim semi, Pangeran yang mendengar kabar tentang meninggalnya
Snow White, mencari dan berhasil menemukannya. Dia mencium Snow White dan Snow
White pun terbangun. Hanya ciuman cinta sejati yang dapat mengalahkan kutukan.
Pangeran dan Snow White pergi menuju istana dan hidup bahagia.
Ringkasan cerita : Kingdom
Hearts Birth by Sleep
Snow
White pertama kali bertemu Terra di padang rumput ketika dia sedang memetik
bunga. Sewaktu para Unversed datang, Terra segera mengeluarkan keybladenya,
tetapi hal itu membuat Snow White ketakutan dan ia segera lari ke hutan dengan
perasaan takut.
Setelah
Ventus tiba di Dwarf Woodlands dan bertemu dengan para kurcaci, ia mendengar
Snow White berteriak dan menemukan bahwa dia telah dikelilingi oleh Unversed
dan monster-monster yang ada di dalam pohon-pohon Dwarf Woodlands. Dia segera
menyelamatkannya dan mereka menemukan pondok para kurcaci dimana Snow White
tinggal sampai para kurcaci datang. Para kurcaci setuju untuk membiarkan Snow
White tinggal di pondok mereka. Setelah mengalahkan Mad Treant, Ventus
bermaksud untuk meninggalkan Dwarf Woodlands tetapi secara tidak sengaja
mengarahkan Ratu Jahat yang sedang menyamar ke tempat dimana Snow White berada.
Sewaktu
Aqua datang, Snow White telah memakan apel beracun dan ditidurkan di dalam peti
kaca oleh para kurcaci. Nanti, Aqua datang dengan sang Pangeran yang bisa
mematahkan kutukannya. Dia menciumnya di bibir dan membangunkannya dari
"tidurnya". Snow White mengucapkan selamat tinggal kepada para
kurcaci dan segera pergi bersama sang Pangeran.
Ringkasan cerita Snow White : Kingdom Hearts
Snow
White adalah salah satu Princesses of Heart yang diculik dan dibawa ke Hollow
Bastion. Begitu mereka semua telah terkumpulkan, Maleficent segera menggunakan
hati mereka untuk membuka lubang kunci di Hollow Bastion dan melepaskan
kekuatan yang ada di dalamnya. Ketika hati para princess berhasil kembali ke
tubuh masing-masing, Snow White dan kelima putri lainnya bangun dari tidurnya
dan memakai kekuatan mereka untuk mencegah kegelapan yang menyebar di seluruh
dunia. Mereka tidak bisa menahannya dalam waktu lama, karena putri ketujuh,
Kairi, tidak ada. Tetapi mereka berusaha untuk menahannya selama mungkin untuk
memberi Sora waktu. Sora berhasil kembali dan menyegel lubang kunci Hollow
Bastion. Setelah itu, Snow White tinggal di Hollow Bastion dengan para putri
yang lainnya, juga dengan Beast, Leon Yuffie, dan Aerith.
Sewaktu
Kingdom Hearts disegel, Snow White kembali ke dunianya sendiri.
Kelas :
8F, 8G dan 8H
Pembina
1. Ibu Dra. Ganik Lestari
2. Ibu Dian Utamiati, S.Pd
3. Bpk. Sumaji, S.Pd
Ulasan :
Cinderella adalah
tokoh fiksi dari film
animasi Walt Disney yang ke-12, Cinderella.
Cinderella adalah seorang wanita muda yang cantik, tinggi, ramping, dan
berwajah lembut. Kulitnya berwarna putih, dengan bibir merah muda, dan sepasang
mata biru yang berpendar. Rambut Cinderella berwarna pirang agak jingga, dengan
panjang sebahu dan memiliki poni lembut.
Cinderella
sering memakai pakaian pembantu yang terdiri dari atasan berwarna cokelat tua
dengan lengan tiga per empat berwarna biru kehijau-hijauan. Roknya berwarna
cokelat muda. Untuk melengkapi penampilannya, Cinderella memakai sehelai
celemek putih dengan sedikit robekan di satu sisi celemek tersebut dan sepasang
selop hitam. Terkadang rambutnya diikat dengan pita rambut biru tua atau dibiarkan
terurai. Sewaktu mau pergi ke pesta dansa, ia memakai sehelai gaun pesta
berwarna merah muda dan putih dengan hiasan pita-pita berwarna merah muda
terang, dilengkapi dengan seuntai kalung manik-manik berwarna hijau laut dan
bando putih, sebelum dihancurkan oleh saudara-saudara tirinya. Saat diubah oleh
Ibu Peri, gaunnya yang sobek berubah menjadi gaun pesta berwarna biru keperakan
dengan dua hiasan berbentuk lingkaran di bagian pinggang gaun tersebut. Bagian
lengannya terlihat agak sedikit menggembung. Sebagai pelengkap, Cinderella
memakai choker hitam di lehernya, sepasang sarung tangan
panjang berwarna putih, bando biru di rambutnya yang ditata menjadi konde, dan
sepasang sepatu kaca dengan hiasan berbentuk hati di atasnya.
Cinderella
selalu terlihat cantik karena ia tidak pernah membiarkan kesedihan atau
kemarahan menguasai dirinya. Dia selalu baik hati kepada siapa pun, tetapi
tidak naif atau kekanak-kanakan. Dia sangat dewasa dan bisa melalui berbagai
rintangan sekalipun tanpa bantuan sihir. Ia juga sangat kalem dan sabar. Cinderella
menginginkan kehidupan yang lebih baik dan kabur dari hidupnya yang menderita
akibat perlakuan dari keluarga tirinya.
Cinderella
diperlakukan buruk oleh keluarga tirinya, bahkan pada saat pesta mereka merobek
gaunn Ella,Lalu datang Ibu Peri dan membantu Cinderella hingga bisa ke pesta.
Ringkasan cerita Cinderella (film 2015)
Cinderella
dan Pangeran Tampan telah bertemu sebelum pesta dansa istana. Pada saat itu,
Pangeran mengungkapkan bahwa ia hanyalah seorang pegawai istana biasa. Ibu
peri menyamar sebagai pengemis tua yang mengawasi Cinderella sebelum akhirnya
mengungkapkan bahwa dirinya adalah makhluk ajaib.
Cerita
film berkisah tentang Ella, yang dijadikan pesuruh oleh ibu
tirinya sendiri. Setelah ayahnya meninggal dunia, kelakuan ibu dan
saudara tirinya makin menjadi-jadi. Ella yang dijadikan pembantu, juga diganti
namanya menjadi Cinderella. Dan kemudian Ella bertemu orang
asing yang gagah di hutan. Dia tak menyadari bahwa orang tersebut adalah
seorang pangeran. Ketika istana mengirimkan undangan terbuka untuk semua gadis,
Cinderella pun berharap bisa bertemu dengan pangerannya lagi.
Kelas :
9C, 9D dan 9E
Pembina
1. Ibu Tutut Saropah, S.Pd
2. Ibu Haryuni, S.Pd
3. Bpk. H. Imam Mahmudi, M.Pd.I
Beauty and the Beast ("Cantik dan Buruk Rupa") adalah
sebuah film animasi tahun Amerika Serikat diproduksi oleh Walt Disney Feature Animation dan dirilis ke bioskop oleh Buena Vista Pictures pada 22 November 1991. Film ini
disutradarai oleh Gary Trousdale dan Kirk Wise. Film ini merupakan adaptasi dari cerita Beauty and
the Beast, yang berkisah tentang seorang gadis cantik bernama Belle yang
dapat mengubah Beast menjadi manusia.
Di prolog film, seorang peri menyamar menjadi seorang
wanita tua yang ingin menginap semalam di istana seorang pangeran dengan
bayaran setangkai mawar. Ketika sang pangeran mengusirnya, peri itu marah dan
mengutuknya menjadi binatang atau biasa di sebut Beast mengerikan serta para pelayan juga
dikutuk menjadi perabotan rumah tangga. Sang peri memberi Beast sebuah cermin
ajaib di mana Beast dapat melihat tempat-tempat yang jauh. Sang peri juga
memberi Beast mawar. Pada ulangtahun ke-21 Beast, kelopak mawar terakhir akan
jatuh. Apabila sebelum kelopak mawar terakhir jatuh, Beast mencintai seseorang
dan cintanya dibalas, Beast dan pelayan-pelayannya akan berubah menjadi manusia.
Namun kalau yang terjadi sebaliknya, Beast dan pelayan-pelayan tidak akan dapat
menjadi manusia lagi.
Bertahun-tahun kemudian, gadis cantik namun unik
bernama Belle tinggal di kota kecil di Prancis bersama ayahnya
Maurice yang merupakan seorang penemu. Belle sangat gemar membaca sehingga dia
dianggap aneh oleh penduduk desa. Seorang pemburu sombong bernama Gaston
berusaha meminang Belle.
Suatu ketika, Maurice hendak menunjukkan penemuan barunya
ke sebuah pameran, meninggalkan Belle sendirian di rumah. Ketika Belle sedang
membaca, Gaston datang untuk melamarnya. Belle menolak lamarannya. Setelah Gaston pergi, Belle mendapati kuda yang
dikendarai ayahnya, Philippe, pulang tanpa ayahnya. Belle tahu Maurice dalam
bahaya, maka dia menyusul Maurice ke hutan. Ternyata Maurice tersesat dan dan
diserang serigala. Ia menyelamatkan diri dengan masuk ke istana Beast, tetapi
dia membuat Beast marah. Beast mengurung Maurice.
Belle berhasil menemukan ayahnya. Dia bersedia menukar
dirinya dengan ayahnya, menjadi tawanan Beast. Walau Maurice tidak rela, Beast
sudah memasukkan Maurice ke kereta yang membawa Maurice pergi. Belle sangat
sedih dan dia bersikeras tidak mau berhubungan apa-apa dengan Beast.
Sementara itu, Beast sudah tertarik dengan Belle.
Pelayan-pelayannyapun mendukung Beast untuk mengejar Belle. Lumiere, salah satu
pelayan Beast, paling berambisi untuk menjadi manusia lagi. Beast memberi Belle
kamar sendiri dan mengizinkan Belle ke semua ruang di istana kecuali West Wing,
kamar Beast.
Di kamarnya, Belle berkenalan dengan Wardrobe dan Ibu
Potts serta anak-anak Ibu Pot. Sebelumnya, Belle telah menolak tawaran makan
malam Beast. Beast marah dan melarang siapapun memberikan Belle makan kalau
Belle tidak mau makan dengan Beast. Namun malam harinya, Belle lapar dan keluar kamar. Dia
pergi ke dapur. Pelayan Beast tidak mendengarkan perintah Beast dan memberi Belle makan malam bagaikan pesta. Bahkan setelah
makan, Belle tur keliling istana bersama Lumiere dan Cogsworth.
Belle malah tertarik ke West Wing. Saat dia masuk ke
sana, Belle menemukan bunga mawar Beast. Dia membuka penutupnya dan saat yang
bersamaan, Beast datang dan membentak Belle untuk pergi. Belle terkejut. Dia
memutuskan untuk meninggalkan Beast tidak peduli janjinya. Di hutan, Belle diserang serigala. Untunglah Beast segera
datang menyelamatkannya, tetapi Beast sendiri malah terluka. Belle mengurung
niatnya untuk kabur dan membawa Beast kembali ke istana. Belle membalut luka
Beast, berterimakasih pada Beast. Sejak itu, hubungan mereka mulai membaik. Beast hendak memberi Belle kejutan, yaitu sebuah
perpustakaan. Belle sangat gembira ketika dia mendapat kejutan ini. Selanjutnya, Belle dan Beast sarapan bersama. Belle
mengajari tata cara makan pada Beast. Merekapun bermain salju dengan
burung-burung. Mereka juga membaca buku bersama.
Beast mengadakan sebuah pesta dansa romantis untuk Belle.
Keduanya berdandan. Belle mengenakan gaun kuningnya yang menjadi ciri khasnya.
Setelah makan malam, Belle dan Beast berdansa dengan lagu Beauty and the Beast
mengalun. Seusai dansa, Belle dan Beast pergi ke balkon. Beast hendak menyatakan cintanya pada Belle namun dia
belum berani. Belle malah teringat ayahnya. Beastpun menunjukkan cermin
ajaibnya pada Belle sehingga Belle dapat melihat kondisi ayahnya. Ternyata
Maurice sakit. Belle ingin menjenguknya. Beast, hatinya sudah menjadi lembut,
membebaskan Belle dari tawanannya. Beast juga memberi Belle cermin ajaibnya
supaya Belle masih bisa melihat Beast kalau dia rindu Beast. Kembali di desa, Belle dan ayahnya berhadapan dengan
Gaston yang jahat. Gaston telah membawa seorang petugas asilum untuk menangkap
Maurice kalau Belle menolak menikahinya. Maurice dipancing untuk mengatakan
soal Beast dan Belle terpaksa mengeluarkan cermin ajaibnya untuk membuktikan
Beast benar-benar ada dan ayahnya tidak bohong. Belle terlihat mencintai Beast
sehingga Gaston cemburu. Gaston menghasut penduduk bahwa Beast itu jahat dan
akan mencuri anak-anaknya. Belle dan Maurice dikurung di ruang bawah tanah di
rumah Belle sementara Gaston dan penduduk pergi ke hutan mencari Beast.
Dengan bantuan Chip dan mesin ciptaan Maurice, anak Ibu
Potts, Belle dan Maurice berhasil keluar. Mereka menyusul ke istana Beast.
Sementara pelayan-pelayan Beast menanggapi penduduk yang menyerang, Gaston
mencari Beast. Gaston berusaha menyerang Beast. Awalnya
Beast masih terlalu sedih untuk menanggapi Gaston. Belle yang datang memohon
Gaston untuk berhenti. Kedatangan Belle membuat Beast bersemangat. Beast,
memenangkan peperangan, tidak jadi membunuh Gaston dan melepaskannya. Namun
Gaston dengan licik menusuk Beast dari belakang. Gaston sendiri jatuh dari
menara dan meninggal karena kehilangan keseimbangan.
Belle mengira Beast sudah meninggal. Dia mengakui bahwa
dia mencintai Beast sebelum kelopak mawar terakhir jatuh. Beast berubah menjadi
manusia. Ketika dia dan Belle berciuman, seluruh istana menjadi indah kembali.
Para pelayan menjadi manusia lagi. Film berakhir ketika Belle dan Beast menari
di ruang dansa, dilihat Maurice dan orang banyak, termasuk pelayan-pelayan
Beast.
Kelas :
8I, 8J dan 8K
Pembina
1. Ibu Evi Purwahyuningtyas, S.Pd
2. Bpk. Ahmad Nasirudin, M.Pd.I
3. Ibu Marganingsih, S.Pd
Alice in Wonderland adalah film fantasi dari Amerika Serikat tahun 2010 yang disutradarai oleh Tim Burton dan
ditulis oleh Linda Woolverton. Dirilis oleh Walt Disney Pictures, film ini
dibintangi Mia Wasikowska sebagai Alice Kingsleigh dengan Johnny Depp, Anne
Hathaway dan Helena Bonham Carter. Film ini terinspirasi dari novel fantasi
tahun 1865 berjudul Alice's Adventure in Wonderland dan sekuelnya Through the
Looking-Glass karya penulis Inggris yang bernama Lewis Carrol. Wasikowska
berperan sebagai Alice umur sembilan belas tahun. Dia diberitahu bahwa dia
dapat mengembalikan takhta White Queen karena dia adalah satu-satunya yang bisa
membunuh Jabberwocky, makhluk seperti naga yang dikendalikan oleh Red Queen dan
meneror penduduk Wonderland itu pada Hari Frabjous.
Film ini ditayangkan di London di Odeon Leicester Square
pada tanggal 25 Februari 2010, dan dirilis di Australia pada tanggal 4 Maret
2010 dan hari berikutnya di Inggris dan Amerika Serikat melalui IMAX 3D dan
Disney Digital 3D serta tradisional teater. Film ini meraup lebih dari $ 1.02
miliar di seluruh dunia. Pada acara Academy Awards ke-83, Alice in Wonderland
memenangkan Best Art Direction dan Best Costume Design dan juga dinominasikan
untuk Best Visual Effects. Film ini menghasilkan lebih dari $1 miliar dalam
penjualan tiket dan pada Maret 2014 film ini adalah film paling sukses keenam
belas sepanjang masa. Inti ceritanya sebagai berikut :
Bermasalah dengan mimpi berulang yang aneh dan berduka
karena kehilangan ayah tercinta (Martin Csokas), Alice Kingsleigh (Mia
Wasikowska) menghadiri pesta kebun di perkebunan Lord Ascot (Tim Piggot-Smith),
di mana dia dihadapkan oleh sebuah proposal pernikahan yang tidak diinginkan,
dari Hamish Ascot (Leo Bill). Tidak yakin bagaimana untuk menjawab dan semakin
bingung, ia melarikan diri untuk mengejar kelinci berompi biru, dan secara
tidak sengaja jatuh ke dalam lubang kelinci besar. Dia diangkut ke dunia yang
disebut Underland, di mana dia disambut oleh White Rabbit (Michael Sheen),
Dormouse (Barbara Windsor), Dodo (Michael Gough), Tall Flowers (Imelda
Staunton) serta Tweedledum dan Tweedledee (Matt Lucas). Mereka berdebat
identitasnya sebagai "Alice yang benar", yang diramalkan akan
membunuh Jabberwocky (Christopher Lee) kepunyaan Red Queen pada Hari Frabjous
dan mengembalikan kekuasaan White Queen seperti yang diceritakan oleh Absolem
si Ulat Bulu (Alan Rickman) dan Oraculumnya. Mereka kemudian disergap oleh
Bandersnatch dan sekelompok tentara kartu dipimpin oleh Knave of Hearts
(Crispin Glover) dan langsung menangkap White Rabbit dan burung Dodo. Alice,
Tweedledum dan Tweedledee melarikan diri ke hutan, sementara Knave mencuri
Oraculum yang terjatuh dan Dormouse menusuk satu mata Bandersnatch. Tetapi
Tweedledum dan Tweedledee diculik oleh burung Jubjub pihak Red Queen.
Knave menginformasikan Red Queen (Helena Bonham Carter)
bahwa Alice telah kembali dan mengancam pemerintahannya. Lalu para prajurit dan
Bayard Bloodhound diperintahkan untuk menemukan Alice segera. Sementara itu,
Alice berkeliaran dan bertemu Cheshire Cat (Stephen Fry), yang membawanya ke
March Hare (Paul Whitehouse) dan Hatter (Johnny Depp). Dalam perjalanan ke
istana White Queen, Hatter menghubungkan teror pemerintahan Red Queen dan
komentar bahwa Alice tidak seperti dia yang dulu. Hatter membantu Alice
menghindari penangkapan dengan memungkinkan dirinya untuk disita sebagai
gantinya. Kemudian, Alice ditemukan oleh Bayard Bloodhound, yang ingin
membawanya ke White Queen (Anne Hathaway), tetapi Alice bersikeras untuk
membantu Hatter, sehingga mereka pergi ke istana Red Queen.
Ratu Merah tidak menyadari identitas Alice dan karena itu
ia disambut sebagai tamu. Alice mengetahui bahwa Pedang Vorpal (satu-satunya
senjata yang mampu membunuh Jabberwocky) terkunci jauh di dalam kandang
Bandersnatch. Knave dengan kasar mencoba merayu Alice, tetapi Alice menampik
dirinya; para bawahan melihat ini dan menginformasikan ke Red Queen, tetapi
Knave menjawab bahwa Alice merayunya terlebih dahulu, karena mendengar
pernyataan itu, Red Queen memerintahkan agar kepala Alice dipenggal. Alice
kemudian berhasil mengambil pedang dan berteman dengan Bandersnatch karena
Alice mengembalikan satu matanya yang disimpan oleh Dormouse. Knave
menemukannya dengan pedang dan berupaya untuk menangkapnya. Alice berhasil
lolos dan memberikan pedang ke White Queen. Cheshire Cat menyelamatkan Hatter
dari algojo (Jim Carter) dan Hatter menjadi pelopor pemberontakan melawan Red
Queen. Alice masih tidak yakin tentang harapan baginya untuk menjadi juara dari
White Queen dan ia memutuskan untuk menemui Absolem. Dia mengingatkan Alice
tentang kunjungan masa lalunya ke Wonderland tiga belas tahun sebelumnya dan
hal itu membantu memberikan keberanian untuk melawan Jabberwocky dan mencapai
"apa yang harus ia lakukan".
Ketika Hari Frabjous tiba, baik White dan Red Queens
mengumpulkan tentara besar-besaran mereka di medan perang seperti papan catur
dan memancarkan juara pilihan mereka untuk menentukan nasib Wonderland. Saat
Alice memulai perkelahian dengan Jabberwocky, tentara White dan Red Queens mulai
memerangi satu sama lain, dengan hasil pasukan Red Queen goyah. Mendorong
dirinya dengan kata-kata almarhum ayahnya, Alice berhasil memenggal kepala
Jabberwocky dan mengakhiri pertempuran. White Queen kemudian mengusir kakak
jahatnya, Red Queen dan bajingan, Knave of Hearts ke Outlands; Knave mencoba
untuk membunuh Red Queen tetapi ketika itu ia dihentikan oleh Hatter, ia
memohon untuk dibunuh bukannya dibuang. Setelah Hatter melakukan tarian
perayaan yang disebut Futterwacken, White Queen memberikan Alice botol darah
ungu Jabberwocky, yang akan membawanya pulang. Hatter berkata padanya bahwa dia
bisa tinggal di Wonderland, tetapi Alice memutuskan bahwa dia harus pulang dan
berjanji bahwa dia akan kembali ke Wonderland.
Alice kembali ke rumah, di mana ia berdiri untuk
keluarganya dan berjanji untuk menjalani hidupnya sendiri. Terkesan, Lord Ascot
membawanya sebagai muridnya dengan ide mendirikan jalur perdagangan laut ke
China. Saat cerita menutup, Alice mempersiapkan untuk berangkat dengan kapal
perdagangan. Seekor kupu-kupu berwarna biru cerah hinggap di bahunya, yang
diakui Alice sebagai Absolem dan menyapa dia sebelum dia berdebar pergi.
Kelas :
7C, 7D dan 7E
Pembina
1. Bpk. H. Sipur, S.Pd
2. Ibu Rini Utami, S.Pd
3. Ibu Wiwik Sulistyowati, S.Pd
Mickey Mouse Clubhouse adalah sebuah film animasi berseri untuk anak-anak
yang ditayangkan di Disney Channel sejak 5 Mei 2006. Film ini merupakan bagian dari Disney Junior
untuk anak-anak berusia sebelum sekolah. Film ini dibintangi oleh Miki Tikus, Mini Tikus, Donal Bebek, Desi Bebek, Gufi dan Pluto. Hingga saat ini jumlah episode mencapai 92. Acara untuk
anak-anak pra-TK ini diproduksi dengan desain dan grafis CGI.
Di Indonesia, Mickey Mouse Clubhouse pernah ditayangkan
di RCTI dan MNCTV sebagai
bagian dari program Disney Junior. Di MNCTV sendiri, Mickey Mouse Clubhouse
sudah ditayangkan sejak tahun 2010 dan kembali ditayangkan di MNCTV setiap
Senin s/d Jumat, pukul 05.00 WIB sejak sekitar bulan Juni 2015. Setiap episode
memiliki karakter yang membantu pemirsa memecahkan masalah yang sesuai dengan
usia dengan memanfaatkan keterampilan dasar, seperti mengidentifikasi
bentuk dan menghitung melalui sepuluh. Program ini didesain untuk anak-anak dalam mengenal
sosial, pengertian, dan kebudayaan. Miki Tikus dan teman-teman sebelumnya muncul di televisi
di Mickey Mouse
Works (1999-2001) dan Disney's
House of Mouse (2001-2002). Produksi kartun ini dihentikan sementara selama empat
bulan di musim semi tahun 2009, karena kematian Wayne Allwine, pengisi
suara jangka panjang Miki Tikus. Bret Iwan menjadi pengisi suara Miki Tikus untuk episode
baru yang akan datang.
Miki Tikus atau (Inggris: Mickey
Mouse) adalah tokoh fiksi kartun berbentuk
seekor tikus yang
menjadi ikon bagi The Walt
Disney Company yang
diciptakan oleh Ub Iwerks pada 1920-an. Miki Tikus
berkembang dari sekadar tokoh animasi menjadi
salah satu simbol yang terkenal di dunia. Dalam beberapa kartun Miki awal,
suaranya diisi oleh Walt Disney sendiri.
Miki
sebagai ikon
Karakter Miki Tikus
menjadi sebuah simbol bagi Amerika terutama
dalam penyebaran budaya AS ke berbagai belahan dunia dan menjadi lambang
keceriaan. Miki menjadi simbol The Walt Disney Company dan
diri Walt
Disney sendiri
seperti diutarakan oleh istri Walt, Lillian. Miki dan
Walt berkembang bersama dan menjadi cermin kepribadian mereka. Presiden AS Jimmy Carter
pernah mengatakan "Mickey Mouse is the symbol of goodwill,
surpassing all languages and cultures. When one sees Mickey Mouse, they see
happiness." - Jimmy Carter
Miki Tikus
adalah simbol kebaikan melampaui semua bahasa dan budaya. Saat seseorang
melihat Miki, ia melihat keceriaan. Siluet kepala Miki yang terdiri dari
sebuah lingkaran besar
sebagai "kepala" dan dua lingkaran kecil sebagai "telinga"
menjadi logo bagi perusahaan di bawah naungan The Walt Disney Company yang
menyandang nama Disney. Awalnya,
Miki dibuat sebagai pengganti Oswald the Lucky
Rabbit yang
dibuat oleh Walt
Disney dan Ub Iwerks untuk Charles Mintz dari Universal
Studios namun
mereka dipecat saat meminta anggaran yang lebih tinggi untuk Oswald yang
populer dan sejak itu Oswald digambar oleh orang lain. Untuk
kesinambungan perusahaan, Walt harus mencari karakter baru dan ide tentang Miki
Tikus muncul saat Walt berada di atas kereta. Nama karakter tersebut sebelum
dinamai Miki adalah Mortimer namun istrinya, Lillian
Disney,
kurang menyukainya. Sekarang, nama Mortimer Tikus dipakai
untuk karakter musuh Miki dalam memperebutkan Mini Tikus.
Miki
dan Mini
Tikus muncul
untuk pertama kali dalam Plane Crazy yang
dirilis pada 15
Mei 1928.
Namun, The Walt Disney Company kemudian
merayakan "hari lahir" Miki Tikus pada 18 November 1928, yaitu
tanggal rilis animasi Steamboat
Willie,
film animasi Miki Tikus yang pertama kali menggunakan suara.
Miki Tikus
mencapai kejayaannya dimulai dari tahun 1930-an sampai 1950-an. Namun, pada
awal tahun 1950-an posisi kejayaannya lambat laun tergeser oleh Tom and
Jerry yang
mempunyai rating dan penggemar lebih tinggi dari Miki Tikus dan Silly
Symphonies. Pada tahun 1955, kejayaan Miki Tikus benar-benar tergeser oleh
rekannya yang sama-sama berada di Walt Disney, Donald Duck yang
juga mempunyai penggemar lebih banyak dari Miki.
Pada 18 November 1978, bertepatan
dengan ulang tahun Miki ke-50, ia menjadi karakter kartun pertama
yang mendapatkan sebuah bintang di Hollywood Walk of Fame, tepatnya
di 6925 Hollywood Boulevard. Pada 1988, untuk
pertama kalinya Miki tampil bersama Bugs Bunny dalam Who Framed Roger Rabbit. Bugs Bunny
adalah salah satu pesaing Miki dari Warner Bros. dalam
film itu, keduanya memiliki waktu muncul yang benar-benar sama. Film itu juga
menjadi sebuah peristiwa bersejarah dalam dunia perfilman.
Program-program televisi yang
menampilkan Miki pada masa ini adalah Mickey Mouse Works dan Disney's House of Mouse sedangkan
beberapa film Miki
pada tahun-tahun ini antara lain Mickey's Christmas Carol (1983), Runaway Brain (1995), dan The Three Musketeers serta Mickey's Twice Upon a Christmas (2004). Miki juga
ambil bagian dalam permainan
video Kingdom
Hearts garapan Disney
Interactive dan Square Enix sebagai
raja istana Disney dengan Mini Tikus sebagai
ratunya, Donal
Bebek sebagai
penyihir, dan Gufi sebagai
kepala penjaga istana. Di dalam game pertama, Miki belum terlalu banyak muncul,
tetapi di sekuel Kingdom
Hearts: Chain of Memories untuk Game Boy
Advance,
Miki sudah mulai muncul dan diperkirakan akan memainkan peran yang lebih besar
di Kingdom Hearts II.
Kelas :
8C, 8D dan 8E
Pembina
1. Ibu Istyowati, S.Pd
2. Bpk. Slamet Pitoyo, S.Pd
3. Ibu Dyah Indarti, S.Pd
Maleficent (Angelina
Jolie) awalnya peri wanita bersayap besar dan kuat
yang sangat baik hati. Di tempat tinggalnya yang bernama Moors, Maleficent
kecil (Ella Purrnell) bertemu dengan seorang anak laki-laki bernama Stefan (Micheal
Higgins). Stefan tertangkap oleh warga Moors karena
mencuri, tetapi Maleficent kecil menyelamatkannya. Stefan yang hanya seorang
yatim piatu miskin rela melepaskan cincinnya hanya karena Maleficent tidak bisa
menyentuh besi. Mereka pun bersahabat, dan akhirnya menjadi sering bertemu.
Sehingga, lama-kelamaan persahabatan mereka berubah menjadi cinta. Namun seiring berjalannya waktu, Stefan (Toby
Regbo) mulai jarang menemui Maleficent untuk
mengejar mimpinya ke istana. Maleficent pun merasa sedih telah ditinggalkan
Stefan.
Suatu hari Moors diserang oleh Raja dan pasukannya untuk
menguasai Moors. Maleficent berhasil menyingkirkan mereka karena kekuatan
sayapnya dan penghuni Moors. Akan tetapi, Raja sangat dendam padanya. Raja akan
memberikan tahtanya kepada siapa pun yang berhasil membunuh Maleficent. Stefan yang memimpikan menjadi Raja berniat untuk
membunuh Maleficent. Ia segera menemui Maleficent. Maleficent terlalu percaya pada Stefan sehingga ia
terjebak. Stefan pun memberi obat tidur kepada Maleficent, kemudian bersiap
membunuhnya. Tetapi, karena Stefan tak tega, ia hanya memotong sayap Maleficent
dan membawanya ke istana. Maleficent sangat kecewa dan marah sehingga menjadi
pemurung.
Suatu kali, Maleficent menyelamatkan seekor burung gagak
yang hampir dibunuh. Burung bernama Diaval (Sam
Riley) itu mengabdikan dirinya pada Maleficent
karena berhutang budi. Diaval memberikan informasi kepada Maleficent bahwa
Stefan sudah menjadi raja dan menikah, lalu telah dikaruniai bayi perempuan
bernama Aurora (Vivienne
Jolie-Pitt). Stefan akan mengadakan pesta dan
pembaptisan puterinya tersebut. Peri-peri dan rakyatnyapun datang untuk
memberikan hadiah pada Aurora. Namun, Maleficent yang tak diundang sekaligus
masih menyimpan dendampun makin naik pitam. Ia menghadiri acara itu untuk
memberikan kutukan kepada Aurora meski Stefan sudah memohon padanya. Tetapi,
dendam yang disimpan di hatinya begitu besar sehingga telah merubahnya menjadi
Peri yang sangat jahat.
Aurora dikutuk akan tertusuk jarum pemintal dan akan
tertidur selamanya seperti orang mati pada saat matahari terbenam di ultahnya
yang ke-16. Akan tetapi dalam kutukannya Maleficent menyebutkan tidak ada
kekuatan apapun di bumi yang dapat mematahkan kutukan itu kecuali ciuman cinta
sejati. Maleficent sangat yakin bahwa ciuman cinta sejati tidak akan pernah
ada.
Karena kalut Aurora akan terkena kutukan, Stefan
memerintahkan negerinya untuk mengumpulkan semua jarum pemintal dan membakarnya
disebuah ruang bawah tanah istana. Sedangkan Aurora telah dipindahkan ke sebuah
gubuk di hutan terpencil dengan dijaga oleh 3 peri (Imelda
Staunton, Juno
Temple) agar terlindung dari jarum pemintal. Aurora (Elle
Fanning) pun tumbuh besar menjadi gadis yang sangat
cantik dan tetap diawasi oleh Maleficent. Pada saat berumur 16 tahun, Aurora bertemu
Maleficent secara langsung dan percaya bahwa Maleficent adalah Ibu Peri
Pelindung-nya. Maleficent pun luluh dan mulai menyayangi Aurora seperti anaknya
sendiri. Ia sungguh menyesal karena telah memberi kutukan pada Aurora.
Seiring waktu berjalan, Aurora akhirnya tahu bahwa ia
telah diberi kutukan oleh Maleficent. Aurora sangat kecewa dan memutuskan untuk
kembali kepada ayahnya di istana. Saat kepulangannya, tiba-tiba ayahnya, Raja
Stefan langsung mengurung Aurora dalam menara agar dia lebih aman. Akan tetapi
kutukan itu tetap terjadi, dan malamnya Aurora terhipnotis untuk mengunjungi
ruang bawah tanah istana dan menyentuh jarum pemintal. Aurora pun tertidur.
Disisi lain, Maleficent mencoba jalan terakhir untuk
menyelamatkan Aurora. Dia mengantarkan Pangeran muda (Brenton
Thwaites) yang ditemui Aurora di hutan. Menurut
Maleficent, pangeran itu mungkin adalah cinta sejati Aurora agar bisa
membangunkannya dari tidur. Pangeran pun sampai di kamar Aurora dan mencium
Aurora. Aurora tetap tidak bangun. Maleficent benar-benar sedih dan mengakui
bahwa sisa hatinya yang telah hancur telah diisi oleh kehadiran Aurora.
Maleficent menyayangi Aurora dan ingin Aurora kembali. Ia mencium kening Aurora
seperti ibunya sendiri. Tahu-tahu, kutukan itu pun hilang. Aurora telah
berhasil terbangun kembali. Ternyata ciuman itulah yang dimaksud ciuman kasih
sayang sejati.
Aurora ingin ikut bersama Maleficent untuk tinggal di
Moors. Tetapi ditengah jalan Raja Stefan menyerang Maleficent. Maleficent
mengubah Diaval menjadi naga untuk melindunginya, tetapi percuma. Sedangkan
Aurora bingung dan ketakutan sehingga masuk ke ruangan dimana ayahnya menyimpan
sayap Maleficent dalam peti kaca. Aurora berusaha melepaskan sayap Maleficent
tersebut dan berhasil. Kekuatan Maleficent kembali karena sayapnya kembali.
Singkat cerita, Stefan pun kalah. Maleficent membawa
Stefan ke atas menara istana untuk membunuhnya. Tetapi tiba-tiba rasa cinta
Maleficent kepada Stefan yang tersisa telah menggelayutinya. Maleficent memang
masih memiliki hati yang sangat baik, hanya saja kekecewaan dan dendamlah yang
merubahnya. Akhirnya Maleficent berbelas kasih melepaskan Stefan. Akan tetapi,
Stefan memanfaatkan kesempatan itu untuk membunuh Maleficent agar jatuh dari
menara istana. Namun Stefan sendirilah yang jatuh dari menara istana sehingga
ia meninggal.
Aurora tetap ikut bersama Maleficent karena dia juga
sangat menyayangi Maleficent seperti ibunya. Aurora pun diangkat menjadi Ratu
Moors dan mereka hidup bahagia.
Kelas :
7F, 7G dan 7H
Pembina
1. Bpk, Dedi Gadang Nusantoro S.Pd
2. Bpk. Agung Dwi Hariyanto, S.Pd
3. Ibu Nina Ambarwati, S.Pd
1. Pinkan Umma Buana kelas 7G
2. Muhamad Jefry Setiawan kelas 7G
Toy Story adalah film komedi animasi
komputer Amerika 1995 yang diproduksi oleh Pixar Animation Studios dan dirilis oleh Walt Disney Pictures. Film hasil karya sutradara fitur John
Lasseter, ini adalah film fitur sepenuhnya animasi
komputer pertama, serta film fitur pertama dari Pixar.
Di dunia di mana mainan adalah makhluk hidup tetapi
berpura-pura tidak bernyawa ketika manusia hadir, sekelompok mainan yang
dimiliki oleh seorang anak laki-laki bernama Andy Davis yang sedang bersiap untuk pindah minggu berikutnya,
takut akan digantikan oleh mainan baru yang
diberikan sebagai hadiah ulang tahun. Sheriff Woody - pemimpin mainan dan mainan favorit Andy -
mengirim pasukan, yang dipimpin oleh Sersan, untuk memata-matai pesta dan
melaporkan hasil hadiah kepada yang lain melalui monitor bayi Playskool. Mainan
itu lega ketika pesta tampaknya berakhir tanpa ada yang digantikan oleh mainan
baru, tetapi kemudian Andy menerima hadiah kejutan - sebuah action figure Buzz Lightyear, yang berpikir bahwa ia adalah seorang penjelajah luar
angkasa yang nyata.
Buzz lebih mengesankan dibandingkan mainan lain dengan berbagai fiturnya dan Andy mulai
mendukungnya, membuat Woody merasa ditolak dibandingkan dengan Buzz Lightyear
yang lebih baru, lebih ramping dan lebih maju. Ketika Andy bersiap untuk
tamasya keluarga di sebuah restoran bernama Pizza Planet, ibunya mengizinkannya
membawa satu mainan. Khawatir bahwa Andy akan memilih Buzz, Woody mencoba
menjebaknya di belakang meja tetapi akhirnya menjatuhkannya ke luar jendela. Kecelakaan
ini menyebabkan mainan lain, kecuali Bo Peep dan Slinky, menuduh Woody
"membunuh" Buzz karena cemburu. Sebelum mereka bisa membalas dendam,
Andy mengambil Woody dan pergi ke Pizza Planet. Ketika di
jalan Woody menemukan bahwa Buzz telah menumpang
van mereka. Mereka bertengkar, tetapi jatuh dari van dan keluarga pergi,
meninggalkan mereka terdampar. Mereka berhasil menuju restoran dengan menumpang
truk pengantar Pizza Planet. Buzz, yang masih percaya bahwa dia adalah seorang
penjelajah luar angkasa yang nyata meskipun Woody berupaya meyakinkannya
sebaliknya, membuat mereka terjebak dalam permainan
capit. Mereka kemudian dibawa pergi oleh tetangga
Andy yang menghancurkan mainan, Sid Phillips. Di dalam kamar Sid, keduanya
menonton dengan ketakutan ketika Sid berhasil memenggal kepala boneka Hannah
adik perempuannya dan menggantinya dengan boneka pterodactyl, tetapi mereka segera diperbaiki oleh mainan makhluk
mutan yang Woody dan Buzz yakini kanibal.
Setelah menghindari anjing Sid, Scud, Buzz melihat iklan
televisi untuk action figure Buzz Lightyear, dan menjadi sangat sedih ketika
dia akhirnya menyadari bahwa dia adalah mainan setelah gagal terbang keluar
jendela, mematahkan lengannya dalam proses itu. Woody menemukan Buzz di pesta
teh Hannah dan membawanya kembali ke kamar Sid. Dia memanggil mainan Andy untuk
bantuan, namun secara tidak sengaja mereka memegang lengan patah Buzz dan mereka pergi, meninggalkannya dan
Buzz terjebak. Namun, mainan mutan itu ternyata ramah dan mereka memperbaiki
lengan Buzz. Sid berencana untuk meluncurkan Buzz di roket kembang api, tetapi
rencananya tertunda oleh badai. Woody memberi tahu Buzz yang depresi tentang
kebahagiaan yang bisa ia bawa pada Andy sebagai mainan, memulihkan kepercayaan
dirinya. Keesokan paginya, Woody dan mainan mutan menyelamatkan Buzz, sama
seperti Sid akan meluncurkan roket, dengan hidup kembali di depan Sid, menakuti
dia dan memerintahkan dia untuk berhenti menghancurkan mainan. Sid berlari ke
rumah dan memberi tahu Hannah bahwa mainan itu hidup. Dia menggodanya dengan
boneka Sally dan mengejarnya ke atas. Woody mengucapkan selamat tinggal pada
mainan mutan itu kemudian melarikan diri dengan Buzz tepat ketika Andy dan
keluarganya pergi ke rumah baru mereka.
Mereka berdua mencoba untuk menuju ke truk yang bergerak, tetapi Scud melihat mereka dan
mengejar. Buzz akhirnya ditinggalkan sambil menyelamatkan Woody dari Scud dan
Woody mencoba untuk menyelamatkannya dengan mobil remote control Andy, RC.
Berpikir bahwa Woody "membunuh" RC juga, mainan lain menyerang dan
melemparkannya keluar dari truk. Setelah menghindari Scud, Buzz dan RC
mengambil Woody saat mereka terus mengejar truk. Setelah melihat Woody dan Buzz
bersama di RC, mainan lain menyadari kesalahan mereka dan membantu mereka
kembali, tetapi baterai RC menjadi habis, meninggalkan mereka di belakang.
Menyadari bahwa roket Sid masih terikat di punggung Buzz, Woody menyalakannya,
melesat ke arah truk. Woody berhasil melempar RC ke truk sebelum ia dan Buzz
melayang tinggi ke udara. Sebelum roket meledak, Buzz membuka sayapnya untuk
membebaskan dirinya dari roket dan meluncur dengan Woody ke tempat aman di
dalam sebuah kotak di mobil ibu Andy tepat di sebelah Andy, yang berpikir
mereka berada di dalam mobil selama ini.
Pada Hari
Natal di rumah baru mereka, Woody dan Buzz
mengadakan misi pengintaian lain untuk mempersiapkan kedatangan mainan baru;
salah satu mainan itu adalah Mrs. Potato Head. Ketika Woody bercanda bertanya
apa yang mungkin lebih buruk daripada Buzz, mereka menemukan hadiah baru Andy
adalah anak anjing, sehingga keduanya berbagi senyum khawatir.
Toy Story 4 Sebelum peristiwa film ketiga, setelah Woody dan teman-temannya
menyelamatkan R.C. dari tenggelam di pipa pembuangan, seorang pria misterius
membeli Bo Peep; meskipun Woody berupaya keras untuk mencegah penjualan, Bo
meyakinkannya, mengatakan bahwa itu bagian dari mainan yang akan diambil.
Dua tahun setelah hidup sebagai mainan Bonnie, Woody dan
semua mantan mainan Andy telah mengembangkan konten dalam kehidupan baru mereka
bersama Bonnie dan berteman dengan semua mainan Bonnie. Selama hari musim
panas, Bonnie pergi ke taman kanak-kanak untuk orientasi. Meskipun orangtuanya
mengatakan dia tidak bisa membawa mainan, Woody, yang telah diabaikan Bonnie
selama beberapa waktu, menyelinap ke ransel Bonnie karena dia mungkin merasa kewalahan
di sekolah barunya. Di orientasi, ketakutan Woody terungkap ketika Bonnie
malu-malu dengan teman-teman barunya. Mengambil spork dan beberapa barang bekas
lainnya dari tong sampah di dekatnya, ia diam-diam meletakkannya di meja Bonnie
selama seni dan kerajinan sebelum kembali ke ranselnya. Dia akhirnya mengubah
spork dan potongan lainnya menjadi spork mainan buatan tangan yang dia beri
nama Forky. Setelah Bonnie menempatkan Forky di tas punggungnya, ia hidup
kembali, sangat mengejutkan Woody.
Setelah Woody memperkenalkan Forky ke mainan Bonnie yang
lain, Forky mulai mengalami krisis eksistensial, percaya bahwa dia dibuat
menjadi sampah karena dia terbuat dari bahan sampah dan terus berusaha membuang
dirinya sendiri, tetapi Woody dan teman-temannya terus membujuknya agar tidak
melakukannya. jauh dari tempat sampah. Segera, Bonnie, orangtuanya, dan semua
mainan melakukan perjalanan karena Bonnie tidak memulai sekolah selama satu
minggu lagi. Selama perjalanan, Forky melompat keluar dari jendela karena dia
masih percaya dia sampah, memaksa Woody untuk keluar dan menangkapnya sementara
mainan lain mencoba untuk menutupi untuknya. Woody menemukan Forky dan
meyakinkan dia kegembiraan menjadi mainan saat mereka berjalan ke taman RV di
mana Bonnie dan orang tuanya akan tinggal di untuk malam itu.
Di toko barang antik, rencana mainan untuk menyelamatkan
Forky hampir berhasil, tetapi karena perselisihan dengan Gabby Gabby, keluarga
Benson, dan Naga, kucing peliharaan pemilik toko barang antik Margaret, Forky
tertinggal lagi. Woody memiliki pertengkaran dengan teman-temannya tentang
kembali untuk menyelamatkan Forky karena dia satu-satunya yang mau
melakukannya, membawanya untuk secara tidak langsung menghina Bo. Ketika Bo,
Duke, Giggles, Ducky, dan Bunny kembali ke karnaval, Woody memutuskan untuk
menyerahkan kotak suaranya kepada Gabby Gabby dengan imbalan Forky, yang mana
Gabby Gabby setuju dan percaya dia akan diadopsi oleh cucu perempuan Margaret,
Harmony, karena dia ingin menjadi mainan Harmony selamanya. Namun, Harmony
ketakutan oleh suara baru Gabby Gabby dan tidak mengadopsinya. Di tempat lain,
Buzz kembali ke RV Bonnie dan berteriak mati-matian untuk mengambil ransel
Bonnie dari toko barang antik, karena dia meninggalkannya di sana tempo hari.
Woody menghibur Gabby Gabby yang depresi karena ditolak dan tak lama kemudian,
Bo beep dan geng kembali, berubah pikiran.
Setelah Bonnie kembali dan mengambil tas punggungnya,
mainan itu mengikuti dia dan orang tuanya. Melalui keterampilan motor Duke,
Buzz, Forky, Ducky, dan Bunny berhasil kembali ke Bonnie, yang sangat senang
mendapatkan Forky kembali. Dalam prosesnya, Gabby Gabby yang sudah direformasi
melihat seorang gadis kecil yang kesepian menangis. Mengambil saran Woody
sebelumnya tentang menjadi mainan di hati, Gabby Gabby menghampiri gadis itu
untuk memberikan kenyamanan dan gadis itu memutuskan untuk mengadopsi Gabby
Gabby. Film berakhir dengan Woody memutuskan untuk bersama Bo untuk bergabung
dengannya karena membantu mainan yang hilang menemukan pemilik.
Dalam adegan mid-credit, Woody, Bo, Giggle, Duke, Ducky,
dan Bunny bepergian dengan karnaval, membantu anak-anak memenangkan hadiah
mainan. Pada hari pertama kelas satu, Bonnie membuat mainan baru lain: pisau
plastik wanita, yang kepadanya Forky dengan penuh semangat memperkenalkan
dirinya.
Toy Story 4
Ringkasan
: Setelah Woody dan teman-temannya menyelamatkan R.C.
dari tenggelam di pipa pembuangan, seorang pria misterius membeli Bo Peep;
meskipun Woody berupaya keras untuk mencegah penjualan, Bo meyakinkannya,
mengatakan bahwa itu bagian dari mainan yang akan diambil.
Dua tahun setelah hidup sebagai mainan Bonnie, Woody dan
semua mantan mainan Andy telah berteman dengan semua mainan Bonnie. Selama hari
musim panas, Bonnie pergi ke taman kanak-kanak untuk orientasi. Meskipun
orangtuanya mengatakan dia tidak bisa membawa mainan, Woody, yang telah
diabaikan Bonnie selama beberapa waktu, menyelinap ke ransel Bonnie karena dia
mungkin merasa kewalahan di sekolah barunya. Di orientasi, ketakutan Woody
terungkap ketika Bonnie malu-malu dengan teman-teman barunya. Mengambil spork
dan beberapa barang bekas lainnya dari tong sampah di dekatnya, ia diam-diam
meletakkannya di meja Bonnie selama seni dan kerajinan sebelum kembali ke
ranselnya. Dia akhirnya mengubah spork dan potongan lainnya menjadi spork
mainan buatan tangan yang dia beri nama Forky. Setelah Bonnie menempatkan Forky
di tas punggungnya, ia hidup kembali, sangat mengejutkan Woody.
Setelah Woody memperkenalkan Forky ke mainan Bonnie yang
lain, Forky mulai mengalami rendah diri, percaya bahwa dia dibuat menjadi sampah karena dia
terbuat dari bahan sampah dan terus berusaha membuang dirinya sendiri, tetapi
Woody dan teman-temannya terus membujuknya agar tidak melakukannya. jauh dari
tempat sampah. Segera, Bonnie, orangtuanya, dan semua mainan melakukan
perjalanan karena Bonnie tidak memulai sekolah selama satu minggu lagi. Selama
perjalanan, Forky melompat keluar dari jendela karena dia masih percaya dia
sampah, memaksa Woody untuk keluar dan menangkapnya kembali. Woody menemukan Forky dan meyakinkan dia kegembiraan
menjadi mainan saat mereka berjalan ke taman RV di mana Bonnie dan orang tuanya
akan tinggal di untuk malam itu.
Di toko barang antik, rencana mainan untuk menyelamatkan
Forky hampir berhasil, tetapi karena perselisihan dengan Gabby Gabby, keluarga
Benson, dan Naga, kucing peliharaan pemilik toko barang antik Margaret, Forky
tertinggal lagi. Woody bertengkar dengan
teman-temannya tentang keinginannya kembali untuk
menyelamatkan Forky. Karena dia satu-satunya yang mau melakukannya, secara
tidak sengaja ia menghina Bo. Ketika Bo, Duke, Giggles, Ducky, dan Bunny
kembali ke karnaval, Woody memutuskan untuk menyerahkan kotak suaranya kepada Gabby Gabby dengan imbalan Forky, Gabby
Gabby setuju dan percaya dia akan disukai oleh cucu perempuan Margaret, Harmony, karena dia ingin
menjadi mainan Harmony selamanya. Namun, Harmony ketakutan oleh suara baru
Gabby Gabby dan tidak menyukainya. Di tempat lain, Buzz kembali ke RV Bonnie dan
berteriak mati-matian untuk mengambil ransel Bonnie dari toko barang antik,
karena dia meninggalkannya di sana tempo hari. Woody menghibur Gabby Gabby yang
depresi karena ditolak dan tak lama kemudian, Bo beep dan geng kembali, berubah
pikiran.
Setelah Bonnie kembali dan mengambil tas punggungnya,
mainan itu mengikuti dia dan orang tuanya. Melalui keterampilan motor Duke,
Buzz, Forky, Ducky, dan Bunny berhasil kembali ke Bonnie, yang sangat senang
mendapatkan Forky kembali. Dalam prosesnya, Gabby Gabby yang sudah direformasi
melihat seorang gadis kecil yang kesepian menangis. Mengambil saran Woody
sebelumnya tentang menjadi mainan di hati, Gabby Gabby menghampiri gadis itu
untuk memberikan kenyamanan dan gadis itu memutuskan untuk memilikii Gabby Gabby. Film berakhir dengan Woody memutuskan
untuk bersama Bo untuk bergabung dengannya karena membantu mainan yang hilang
menemukan pemilik. Dalam adegan mid-credit, Woody, Bo, Giggle, Duke, Ducky,
dan Bunny bepergian dengan karnaval, membantu anak-anak memenangkan hadiah
mainan. Pada hari pertama kelas satu, Bonnie membuat mainan baru lain: pisau
plastik wanita, yang kepadanya Forky dengan penuh semangat memperkenalkan
dirinya.
Kelas :
9F, 9G dan 9H
Pembina
1. Ibu Siti Anis Zulaikah, M.Pd
2. Bpk. H. Mutomo, S.Pd
3. Bpk. Zamroji, S.Pd
Star Wars (bahasa
Indonesia: Perang Bintang) adalah seri film epik, fiksi
ilmiah, opera
antariksa Amerika
Serikat yang disutradarai oleh George
Lucas. Semenjak dirilisnya serial ini, film ini
telah menjadi sebuah fenomena budaya dan menghasilkan banyak produksi film,
buku, permainan video, serial televisi, dan banyak produk lainnya yang
dipasarkan. Pelengkap-pelengkap dua trilogi film ini menciptakan perkembangan
yang berarti terhadap dunia fiksi seri ini. Waralaba ini menggambarkan sebuah
galaksi yang sangat, sangat jauh pada masa yang sangat lampau, dan juga pada
umumnya menggambarkan Jedi sebagai
gambaran kebajikan, yang bertentangan dengan Sith, yang merupakan gambaran kejahatan. Senjata
mereka, lightsaber, terkenal di
budaya populer. Dunia fiksi tersebut juga memiliki beragam tema, termasuk
tema-tema yang dipengaruhi oleh bidang filsafat dan agama.
Film ini terdiri dari enam film yang dibagi menjadi dua
trilogi: trilogi sekuel (trilogi asli) dan trilogi prekuel (trilogi baru). Film
pertama dari seri ini dirilis pada 25 Mei 1977, dengan judul Star Wars Episode
IV: A New Hope, oleh 20th
Century Fox, dan menjadi peristiwa penting dalam budaya
popular di seluruh dunia, diikuti oleh dua sekuel, yang dirilis masing-masing
dalam selang waktu tiga tahun. Pada Oktober 2012, The Walt Disney Company membeli Lucasfilm sebesar US$4.05 miliar dan mengumumkan bahwa
perusahaan ini akan memproduksi tiga film baru, yang mana film pertama, Star
Wars Episode VII, direncanakan untuk dirilis pada 2015. 20th
Century Fox masih memegang hak distribusi dua trologi pertama Star Wars,
memegang hak permanen akan film Episode IV: A New Hope, sementara
memegang hak akan Episode I-III, V dan VI sampai
Mei 2020.
Peristiwa-peristiwa yang digambarkan di Star Wars terjadi
di galaksi fiksi. Banyak
spesies makhluk alien (biasanya dalam bentuk manusia) yang digambarkan di Star
Wars. Robot-robot manusia menjadi hal yang lumrah, dan pada umumnya dibuat
untuk melayani pemilik mereka. Perjalanan luar angkasa juga bisa ditemukan, dan
banyak planet merupakan anggota dari Republik
Galactic, yang kemudian dirombak menjadi Imperium
Galactic.
Salah satu faktor penting dalam Star Wars adalah "Force", energi yang berada di mana saja dan dapat dimanfaatkan
yang memiliki kemampuan, yang disebut kepekaan-Force (Force-sensitives). Force
digambarkan dalam film pertama sebagai "medan energi yang tercipta dari
semua makhluk hidup yang mengelilingi kita, memasuki diri kita, dan
menyatukan galaksi. Force memungkinkan penggunanya untuk
melakukan hal-hal bersifat supernatural (seperti telekinesis, kewaskitaan, prekognisi, dan 'mind-control') dan dapat meningkatkan karakter fisik, seperti
kecepatan dan refleks; kemampuan-kemampuan ini berbeda setiap tokoh dan dapat
ditingkatkan melalui latihan. Kendati Force dapat digunakan untuk kebajikan, ia
juga memiliki sisi gelap yaitu, bila dipacu, penggunanya akan dirungkupi
oleh kebencian, agresi, dan kedengkian. Keenam film Star Wars mengisahkan Jedi, yang menggunakan Force untuk kebajikan, dan Sith yang menggunakan sisi gelap Force untuk menguasai
galaksi.
Tema utama dalam Star Wars adalah sebuah perjuangan
semesta yang bersifat abadi antara kebajikan dan kejahatan. Tema ini
digambarkan sebagai sebuah keseimbangan antara mereka yang menggunakan kekuatan
utama yang disebut "The Force" secara jahat atau baik. Seri film ini berputar pada keluarga Skywalker yang telah diramal akan mengembalikan keseimbangan
pada "The Force". Akhirnya keseimbangan ini dilakukan oleh Luke
Skywalker, anak Anakin
Skywalker dan Padme
Amidala
Kelas :
8A dan 8B
Pembina
1. Ibu Imroatin Robiyah, S.Pd
2. Ibu Sunarti, S.Pd
2.
Ustu Bina Syahdiba kelas 8A.
Frozen
(Bahasa Indonesia: Beku) adalah film fantasi musikal animasi komputer 3D Amerika
2013 yang diproduksi oleh Walt Disney Animation
Studios dan dirilis
oleh Walt Disney Pictures. Film
ini bercerita tentang seorang putri yang tak kenal takut yang melakukan
perjalanan bersama tukang es yang kasar, rusa yang setia,
dan manusia salju yang naif untuk menemukan saudara
perempuannya yang terasing, yang kekuatan esnya secara tidak sengaja telah
menjebak kerajaan mereka di musim dingin yang abadi.
Putri Elsa dari
Arendelle memiliki kekuatan sihir yang memungkinkannya untuk mengontrol dan
membuat es dan salju, sering menggunakannya untuk bermain dengan adik
perempuannya, Anna. Setelah Elsa secara tidak sengaja melukai Anna dengan
sihirnya, orang tua mereka, Raja dan Ratu, membawa kedua saudara kandung ke
sebuah koloni troll yang dipimpin oleh Grand Pabbie. Dia menyembuhkan Anna,
tetapi mengubah ingatannya sehingga dia lupa tentang sihir Elsa. Grand Pabbie
memperingatkan Elsa bahwa dia harus belajar mengendalikan kekuatannya, dan
ketakutan itu akan menjadi musuh terbesarnya. Raja dan Ratu mengisolasi kedua
saudara perempuan itu di dalam kastil. Dalam upaya untuk melindungi saudara
perempuannya dari kekuatannya yang semakin tak terduga, Elsa menghentikan semua
kontak dengan Anna, menciptakan keretakan di antara mereka. Ketika saudara
perempuannya remaja, orang tua mereka meninggal tenggelam di laut saat badai.
Setelah
ulang tahunnya yang kedua puluh satu, Elsa akan dinobatkan sebagai ratu
Arendelle. Dia takut, bagaimanapun, bahwa warga kerajaan mungkin mengetahui
tentang kekuatannya dan takut padanya. Gerbang kastil terbuka untuk umum dan rakyat
mengunjungi pejabat tinggi untuk pertama kalinya selama bertahun-tahun. Di
antara mereka adalah Duke of Weselton yang licik dan Pangeran Hans yang gagah
dari Southern Isles, yang terakhir di mana Anna suka padanya. Penobatan Elsa
terjadi tanpa insiden, tetapi dia masih tetap jauh dari Anna. Hans melamar
Anna, tetapi Elsa menolak. Terluka dan bingung, Anna memprotes, memohon Elsa
untuk menjelaskan rasa takut dan keterasingannya. Ketegangan emosional
menyebabkan Elsa secara tidak sengaja melepaskan kekuatannya di depan semua
orang. Dituduh sebagai monster oleh Duke, Elsa melarikan diri ke Gunung Utara,
di mana dia akhirnya mengakui kekuatannya, membangun istana es tempat tinggal
kehidupan pertapa. Namun, dalam prosesnya, sihirnya secara tidak sengaja
menutupi Arendelle dalam musim dingin yang abadi.
Anna
memberanikan diri untuk menemukan Elsa dan mengakhiri musim dingin. Dia
tersesat, mengumpulkan persediaan di toko Wandering Oaken. Dia bertemu pemanen
es bernama Kristoff dan rusa kutubnya,
Sven, meyakinkan mereka untuk membawanya ke pegunungan. Serangan serigala
menyebabkan giring Kristoff dihancurkan. Dengan berjalan kaki, mereka bertemu
Olaf, manusia salju ceria yang dihidupkan tanpa
sepengetahuan Elsa, yang menawarkan untuk menuntun mereka kepadanya. Ketika
kuda Anna kembali ke Arendelle tanpa dia, Hans berangkat untuk menemukan Anna
dan Elsa, ditemani oleh pelayan Duke, yang memiliki perintah rahasia untuk
membunuh Elsa.
Mencapai
istana es, Anna bertemu Elsa. Ketika Anna mengungkapkan apa yang terjadi pada
Arendelle, seorang Elsa yang ketakutan mengaku dia tidak tahu bagaimana cara
membatalkan sihirnya. Ketakutannya menyebabkan kekuatannya tidak terkendali
sekali lagi dan dia secara tidak sengaja membekukan hati Anna, meracuni
dirinya. Elsa kemudian menciptakan monster salju raksasa bernama Marshmallow,
yang mengusir Anna, Kristoff, dan Olaf pergi. Menyadari efek mantra Elsa pada
Anna, Kristoff membawanya ke troll, keluarga angkatnya. Grand Pabbie mengungkapkan
bahwa Anna akan membeku kecuali jika "cinta sejati" membalikkan
mantra. Kristoff membawa Anna kembali ke rumah sehingga Hans dapat menunjukkan
cinta sejatinya. Hans dan anak buahnya mencapai istana Elsa, mengalahkan
Marshmallow dan menangkap Elsa. Anna dikirim ke Hans tetapi, bukannya menyayanginya,
Hans malah mengungkapkan bahwa dia sebenarnya telah merencanakan untuk merebut
tahta Arendelle dengan menghilangkan kedua saudara perempuan. Hans mengunci
Anna di sebuah ruangan untuk mati, dan kemudian memanipulasi orang-orang
terkemuka untuk percaya bahwa Elsa membunuhnya. Dia memerintahkan eksekusi
ratu, hanya untuk menemukan dia telah lolos dari sel penahanannya.
Olaf
membebaskan Anna, dan mereka pergi ke luar badai salju untuk
bertemu Kristoff. Hans menghadapi Elsa di luar, mengklaim bahwa dia membunuh
Anna, menyebabkan Elsa marah dan tiba-tiba menghentikan badai. Anna melihat
Hans akan membunuh Elsa; dia melompat di jalan dan membeku, menghentikan Hans.
Hancur, Elsa memeluk dan meratapi saudara perempuannya, yang akhirnya
melelehkannya, kepahlawanannya merupakan "tindakan cinta sejati".
Menyadari bahwa cinta adalah kunci untuk mengendalikan sihirnya, Elsa
mengakhiri musim dingin dan memberi Olaf awan salju sendiri untuk bertahan dari
iklim yang lebih hangat. Hans ditangkap dan diasingkan dari kerajaan karena
percobaan pembunuhannya, sementara hubungan dagang Duke dengan Arendelle
terputus. Anna memberi Kristoff seluncuran baru. Kedua saudari bersatu kembali
dan Elsa berjanji tidak akan mengunci gerbang kastil lagi.
Demikian ulasan singkat dari tema masing –
masing stand. Jangan lupa besok masih ada waktu satu hari untuk kemeriahan Dies
Natalis SNESA. Ajak teman, keluarga, saudara, tetangga dan semuanya untuk
berkunjung di masing – masing food stand. Disediakan waktu sampai pukul 15.00
WIB untuk menikmati berbagai sajian makanan. Jangan lupa siapkan
uang saku untuk mencoba berbagai menu yang tersedia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar